Agenda Safari Ramadhan Hari ke-10 di Masjid Al Basyariah Kel. Timbangan Kec. Indralaya Utara
01/04/2024 | Penulis: Admin
-
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H. melanjutkan rangkaian Safari Ramadhan Tahun 1445 H/2024 M hari ke-10 di Masjid Al Basyariah Kel. Timbangan Kec. Indralaya Utara. Bahwa safari ramadhan ini merupakan rangkaian safari ramadhan yang ke enam Bupati Ogan Ilir pada Tahun 1445 H/ 2024 M.
Dengan didampingi Sekretaris Daerah kabupaten Ogan Ilir, Asisten Sekda, staf ahli Bupati Ogan Ilir dan Forkopimda Ogan Ilir.
Dalam kegiatan safari ini Bupati Ogan Ilir melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir menyerahkan bantuan uang sebesar Rp. 10 juta untuk Masjid Al Basyariah Kel. Timbangan untuk memakmurkan dakwah pada masjid tersebut dan menyerahkan bantuan beras sebanyak 150 karung yang diberikan kepada mustahik yang bertempat tinggal pada keluarahan/desa di Kec. Indralaya Utara.
Adapun Pimpinan BAZNAS Ogan Ilir dihadiri langsung oleh Waka I Bidang Pengumpulan Bpk. Drs Amir Hamzah dan Staf Bidang Pengumpulan Syeh Ahmad Jamil, M.Pd..
Hadir pula dalam acara ini Ketua DWP Ogan Ilir, Kepala Kantor Kemenag Ogan Ilir, para Asisten Sekda, para Kepala OPD Kab. Ogan Ilir, Kepala Dinas Kesehatan Kab. Ogan Ilir, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Kab. Ogan Ilir, Kepala Bagian Ekonomi Kab Ogan Ilir, Direktur Utama Petrogas Kab. Ogan Ilir, Polres Ogan Ilir, Danramil Ogan Ilir, Ketua KONI Ogan Ilir, Camat dan Sekretaris Camat Indralaya Utara,para Lurah/Kades se-Kecamatan Indralaya Utara, serta dihadiri Lurah Kelurahan Timbangan Kec. Indralaya Utara beserta perangkat dan Tokoh Agama.
Berita Lainnya
Wakil Bupati Ogan Ilir Tinjau Langsung Rumah Tidak Layak Huni Warga Desa Senuro Timur
BAZNAS Ogan Ilir Hadiri Pengajian Akbar ke-43 dan Peringatan Isra Mi’raj 1447 H
BAZNAS Ogan Ilir Salurkan Bantuan Syiar Islam untuk Masjid Darul Mutaqin Muara Kuang
BAZNAS Ogan Ilir Salurkan Bantuan Kesehatan dan Ekonomi Produktif untuk Mustahik
Ketua BAZNAS Ogan Ilir Hadiri Peringatan Hari Amal Bakti ke-80 Kementerian Agama di Kantor Kemenag Kabupaten Ogan Ilir
Pimpinan dan Staf BAZNAS Ogan Ilir Turut Berpartisipasi Pada Kegiatan Bakti Sosial Donor Darah yang Diinisiasi oleh BPMP Prov. Sumsel

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
