BAZNAS Ogan Ilir Lakukan Survei Rumah Roboh Akibat Longsor di Desa Jagalano
04/11/2025 | Penulis: Admin
-
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir, Bapak Panca Wijaya Akbar, S.H., M.Si., M.I.Kom melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Ogan Ilir melaksanakan survei terhadap rumah warga yang roboh akibat longsor milik Bapak Usman di Desa Jagalano, Kecamatan Rantau Panjang.
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan tanggap cepat terhadap musibah yang menimpa masyarakat. Survei bertujuan untuk meninjau langsung kondisi rumah yang terdampak serta menilai kebutuhan bantuan yang diperlukan agar penanganan dapat segera dilakukan secara cepat dan tepat sasaran.
Survei ini mencerminkan perhatian Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir melalui BAZNAS terhadap warga yang mengalami bencana alam. Berdasarkan hasil tinjauan di lapangan, rumah milik Bapak Usman mengalami kerusakan parah akibat longsor dan tidak lagi layak huni, sehingga memerlukan dukungan dan bantuan segera agar keluarga terdampak dapat kembali memiliki tempat tinggal yang aman dan layak.
Hasil survei akan dijadikan dasar dalam menentukan bentuk bantuan lanjutan, baik berupa bantuan pembangunan rumah maupun dukungan darurat lainnya sesuai dengan kebutuhan di lapangan. Langkah ini menjadi bukti nyata komitmen BAZNAS Ogan Ilir dalam menjalankan misi kemanusiaan serta mendukung program kesejahteraan sosial di Kabupaten Ogan Ilir.
Survei lapangan dilaksanakan oleh Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan, Bapak Drs. Amir Hamzah, bersama Wakil Ketua III Bidang Perencanaan, Keuangan dan Pelaporan, Bapak H. Azhari Adan, S.IP., M.Si., didampingi Kepala Pelaksana, Bapak Priguna, S.T., beserta staf BAZNAS Ogan Ilir. Melalui kegiatan ini, BAZNAS Ogan Ilir terus berupaya hadir di tengah masyarakat untuk memberikan solusi nyata bagi warga terdampak musibah dan memperkuat semangat kepedulian sosial di Kabupaten Ogan Ilir.
Berita Lainnya
BAZNAS Ogan Ilir Salurkan Bantuan Syiar Islam untuk Masjid Darul Mutaqin Muara Kuang
BAZNAS Ogan Ilir Lakukan Survei Lapangan Rumah Roboh dan Kebakaran di Pemulutan Selatan dan Rantau Panjang
BAZNAS Ogan Ilir Salurkan Bantuan untuk Musholla Al Ikhlas SDN 02 Indralaya Utara
BAZNAS Ogan Ilir Lakukan Survei Rumah Tidak Layak Huni Milik Warga di Senuro Timur, Tanjung Batu
Pimpinan dan Staf BAZNAS Ogan Ilir Turut Berpartisipasi Pada Kegiatan Bakti Sosial Donor Darah yang Diinisiasi oleh BPMP Prov. Sumsel
Ketua BAZNAS Ogan Ilir Hadiri Pelantikan Pimpinan dan Dewan Pengawas BAZNAS Provinsi Sumatera Selatan Periode 2025–2030

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
