WhatsApp Icon

BAZNAS Ogan Ilir Laksanakan Sosialisasi Unit Pengumpul Zakat (UPZ) di Kecamatan Rantau Panjang

13/11/2025  |  Penulis: Admin

Bagikan:URL telah tercopy
BAZNAS Ogan Ilir Laksanakan Sosialisasi Unit Pengumpul Zakat (UPZ) di Kecamatan Rantau Panjang

-

Ogan Ilir - Dalam rangka memperkuat tata kelola zakat di tingkat desa dan kelurahan, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Ogan Ilir kembali melaksanakan kegiatan Sosialisasi Unit Pengumpul Zakat (UPZ). Kali ini, kegiatan berlangsung di Kecamatan Rantau Panjang, salah satu wilayah dengan potensi zakat yang menjanjikan dan memiliki semangat gotong royong masyarakat yang tinggi dalam mendukung pengelolaan zakat.

Kegiatan sosialisasi ini diselenggarakan oleh Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Kabupaten Ogan Ilir dan diikuti oleh para pengurus UPZ desa dan kelurahan se-Kecamatan Rantau Panjang. Bertempat di aula Kantor Kecamatan Rantau Panjang, kegiatan berjalan dengan antusias dan penuh semangat dari para peserta. Dukungan dari pihak Kesra menunjukkan komitmen kuat pemerintah daerah dalam memperkuat sinergi pengelolaan zakat untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Pada kegiatan ini, BAZNAS Kabupaten Ogan Ilir hadir sebagai narasumber utama dan memberikan materi tentang penguatan kelembagaan UPZ, strategi pengumpulan zakat, serta pengelolaan dana zakat, infak, dan sedekah (ZIS) secara profesional, transparan, dan akuntabel. BAZNAS juga menegaskan pentingnya kolaborasi erat antara UPZ dan BAZNAS agar potensi zakat yang ada di Rantau Panjang dapat dioptimalkan dan memberikan dampak nyata bagi masyarakat yang membutuhkan.

Melalui kegiatan sosialisasi di Kecamatan Rantau Panjang ini, diharapkan terbentuk UPZ yang lebih aktif, tangguh, dan berintegritas dalam melaksanakan tugas pengumpulan serta pendayagunaan zakat di wilayah masing-masing. Penguatan kapasitas dan komitmen para pengurus menjadi langkah penting menuju tata kelola zakat yang efektif dan berdaya guna.

BAZNAS Kabupaten Ogan Ilir terus berkomitmen untuk melaksanakan kegiatan serupa secara merata di seluruh kecamatan di Kabupaten Ogan Ilir. Dengan dukungan pemerintah daerah dan masyarakat, BAZNAS optimis gerakan zakat akan semakin kuat, mampu menggerakkan potensi umat, dan mewujudkan kesejahteraan sosial yang berkeadilan bagi seluruh warga Ogan Ilir.

Bagikan:URL telah tercopy
Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat