BAZNAS Ogan Ilir Salurkan Bantuan Syiar Islam untuk Penguatan Kegiatan Masjid Agung An-Nur Pemkab Ogan Ilir
14/11/2025 | Penulis: Admin
-
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir, Bapak Panca Wijaya Akbar, S.H., M.Si., M.I.Kom melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Ogan Ilir kembali menunjukkan kepedulian terhadap penguatan syiar Islam di daerah. Kali ini, bantuan syiar Islam disalurkan kepada Masjid Agung An-Nur Pemkab Ogan Ilir sebagai wujud dukungan dalam memakmurkan kegiatan dakwah dan keagamaan.
Penyerahan bantuan dilakukan secara langsung oleh Wakil Ketua IV Bidang Sekretariat, SDM dan Umum, Bapak Suhaimi, S.Pd, mewakili jajaran BAZNAS Ogan Ilir. Bantuan tersebut diterima secara resmi oleh Ketua Masjid Agung An-Nur Pemkab Ogan Ilir, Ustadz Syeh Ahmad Jamil, M.Pd.
Dalam kesempatan tersebut, Bapak Suhaimi menyampaikan bahwa dukungan ini diharapkan dapat semakin memperkuat peran Masjid Agung An-Nur sebagai pusat kegiatan keagamaan, pendidikan, dan pembinaan umat di Kabupaten Ogan Ilir. Menurutnya, masjid memiliki peran strategis dalam membina keimanan dan ketakwaan masyarakat serta menjadi sentra penggerak syiar Islam di berbagai lapisan.
BAZNAS Ogan Ilir berkomitmen untuk terus mendukung berbagai kegiatan syiar Islam melalui penyaluran bantuan maupun program pemberdayaan umat di masjid dan mushola. Upaya ini merupakan bagian dari visi BAZNAS dalam mengoptimalkan pengelolaan zakat, infak, dan sedekah (ZIS) agar tepat sasaran dan memberikan manfaat berkelanjutan bagi masyarakat.
Ketua Masjid Agung An-Nur, Ustadz Syeh Ahmad Jamil, M.Pd, menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas bantuan tersebut. Ia berharap dukungan ini dapat mendorong semangat jamaah dan pengurus masjid dalam menghidupkan kegiatan dakwah, kajian keilmuan, serta program pembinaan umat yang lebih intensif di lingkungan Masjid Agung An-Nur Pemkab Ogan Ilir.
Berita Lainnya
BAZNAS Ogan Ilir Hadiri Doa Bersama dan Tausiyah Peringatan Hari Jadi ke-22 Kabupaten Ogan Ilir Tahun 2026
BAZNAS Kabupaten Ogan Ilir Bantu Kepulangan Ibnu Sabil Terlantar ke Provinsi Riau
BAZNAS Ogan Ilir Salurkan Bantuan Biaya Berobat Warga Desa Sukaraja Lama
BAZNAS Ogan Ilir Salurkan Bantuan Syiar Islam untuk Masjid Darul Mutaqin Muara Kuang
Ketua BAZNAS Ogan Ilir Hadiri Pelantikan Pimpinan dan Dewan Pengawas BAZNAS Provinsi Sumatera Selatan Periode 2025–2030
Doa Bersama HUT ke-25 BAZNAS RI: Zakat Menguatkan Indonesia, BAZNAS Ogan Ilir Ikut Secara Daring

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
