Berita Terbaru
Penyerahan Bantuan Untuk Memulangkan 6 Orang Mustahik yang Menjadi Korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) di Negara Kamboja
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir menyerahkan bantuan untuk memulangkan 6 orang mustahik yang menjadi korban tindak pidana perdagangan orang (TPPO) di negara Kamboja.
Keenam orang ini sebelumnya adalah mereka yang akan menjadi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Kamboja. Namun ternyata keenam orang ini menjadi korban dari tindak pidana perdagangan orang (TPPO). Keenam orang ini merupakan warga Kabupaten Ogan Ilir tepatnya di Kecamatan Tanjung Raja.
Kepedulian Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H terhadap warganya yang tidak hanyak tinggal dan menetap di Kab. Ogan Ilir akan tetapi juga warga Kab. Ogan Ilir yang ada di Negara Kamboja, Bupati Ogan Ilir juga peduli terhadap mereka. Bentuk kepedulian Bupati Ogan Ilir ialah dengan melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir memberikan bantuan untuk memulangkan kembali keenam mustahik ini untuk kembali ke tanah air yang secara khusus di Tanjung Raja Kab. Ogan Ilir.
Bantuan tersebut diserahkan melalui Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kab. Ogan Ilir untuk nanti akan disalurkan dan diurus mengenai teknis kepulangan keenam WNI tersebut yang saat ini sedang berada di Kamboja.
Adapun penyerahan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua BAZNAS Kab. Ogan Ilir Bpk. Drs. H. Sidharta, S.E, M.Si.
BERITA20/07/2024 | Admin
BAZNAS Kab. Ogan Ilir Mendistribusikan Bantuan Beras Kepada Mustahik Melalui ATM Beras
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir mendistribusikan bantuan beras kepada mustahik melalui ATM Beras yang tersebar di 6 kecamatan di Kabupaten Ogan Ilir pada Jumat (19/07/2024).
Berikut merupakan dokumentasi proses pendistribusian bantuan beras pada periode Tanggal 19 Juli 2024. Adapun penerima bantuan ATM beras BAZNAS Kab. Ogan Ilir tersebut berjumlah 1.611 mustahik yang termasuk kategori fakir miskin.
BERITA19/07/2024 | Admin
Agenda Safari Jumat di Masjid Baitul Iman Kel. Payaraman Timur Kec. Payaraman
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H yang diwakili Wakil Bupati Ogan Ilir Bpk. H. Ardani, S.H, M.H. melaksanakan agenda safari jum'at di Masjid Baitul Iman Kel. Payaraman Timur Kec. Payaraman. Dengan didampingi Asisten, Staf Ahli dan Forkopimda Ogan Ilir pada Jumat (19/07/2024).
Dalam kegiatan safari jumat ini Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir menyerahkan bantuan uang sebesar 5 juta rupiah untuk Masjid Baitul Iman Kel. Payaraman Timur Kec. Payaraman untuk memakmurkan dakwah pada masjid tersebut dan menyerahkan bantuan beras sebanyak 100 karung yang diberikan kepada mustahik yang bertempat tinggal di desa-desa/kelurahan yang berlokasi di Kec. Payaraman.
Adapun Pimpinan BAZNAS Kab. Ogan Ilir dihadiri oleh Waka III Bidang Perencanaan, Keuangan dan Pelaporan Bpk. H. Azhari Adan, S.IP, M.Si dengan didampingi Kepala Pelaksana Bpk. Priguna, S.T bersama Staf Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan M. Yusrik, S.E.
Hadir pula dalam acara safari jumat ini Camat beserta Perangkat Kec. Payaraman, Lurah beserta Perangkat Kelurahan Payaraman Timur dan Tokoh Agama.
BERITA19/07/2024 | Admin
Serah Terima Rumah Layak Huni Nomor 052 Hingga Nomor 055 di Wilayah Kec. Indralaya dan Kec. Pemulutan Selatan
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir menyerahkan 4 Rumah Layak Huni (RLH) nomor 052 hingga nomor 055, yang mana keempat rumah tersebut sebelumnya merupakan rumah mustahik yang terdampak kebakaran dan roboh pada Rabu (17/07/2024).
Bahwa keempat rumah tersebut satu rumah berlokasi di Desa Penyandingan Kec. Indralaya yang sebelumnya merupakan rumah roboh, satu rumah di Desa Ulak Aur Standing yang sebelumnya merupakan rumah roboh, satu rumah berlokasi di Desa Sungai Lebung Ulu yang sebelumnya merupakan rumah roboh dan satu rumah lainnya berlokasi di Desa Sungai Lebung Ilir yang sebelumnya merupakan rumah terdampak musibah kebakaran yang ketiganya berlokasi di Kec. Pemulutan Selatan.
Dengan diserahkannya rumah layak huni ini yang merupakan bentuk kepedulian Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir, diharapkan mustahik pemilik rumah dapat menempati rumahnya secara layak setelah rumah tersebut dibangun kembali dari kondisi roboh dan terbakar.
Adapun serah terima rumah layak huni ini dilaksanakan langsung oleh WAKA II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Bpk. H. Ahmad Maulidin, S.Pd bersama WAKA III Bidang Perencanaan, Keuangan dan Pelaporan Bpk. H. Azhari Adan, S.IP, M.Si dan WAKA IV Bidang Sekretariat, SDM dan Umum Bpk. Suhaimi, S.Pd.
Dalam serah terima ini turut hadir pula Kepala Desa Penyandingan Kec. Indralaya, Sekretaris Desa Ulak Aur Standing, Kepala Desa Sungai Lebung Ulu dan Kepala Desa Sungai Lebung Ilir Kec. Pemulutan Selatan.
BERITA17/07/2024 | Admin
Santunan Akbar Lebaran Yatim Kantor Kementerian Agama bersama BAZNAS Kab. Ogan Ilir
Kantor Kementerian Agama Kab. Ogan Ilir Bersama BAZNAS Kab. Ogan Ilir melaksanakan Agenda Santunan Akbar Lebaran Yatim pada:Hari/Tanggal: Selasa, 16 Juli 2024/ 10 Muharram 1446 HPukul: 13.30 WIB/SelesaiLokasi: Kantor Kementerian Agama Kab. Ogan IlirInfo lebih lengkap : Klik link di Bio#Baznas#BaznasOganIlir#OganIlirBangkit#KuatKarenaZakat
BERITA16/07/2024 | Admin
BAZNAS Kab. Ogan Ilir Melaksanakan Survei 2 Lokasi Terdampak Musibah Kebakaran dan 1 Rumah Roboh di Kec. Indralaya, Kec. Rantau Alai dan Kec. Payaraman
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui Baznas Kabupaten Ogan Ilir melaksanakan survei 2 lokasi terdampak musibah kebakaran dan 1 rumah roboh.
Bahwa 1 rumah terdampak musibah kebakaran berlokasi di Desa Sakatiga Seberang Kec. Indralaya, 1 rumah roboh berlokasi di Desa Tanjung Mas Kec. Rantau Alai dan 1 lokasi terdampak musibah kebakaran SD Muhammadiyah Serikembang Desa Serikembang Kec. Payaraman.
Agenda survei ini dilaksanakan untuk memvalidasi dan assesment terhadap kodisi dari objek yang terdampak kebakaran. Untuk nantinya akan ditinjaklanjuti apabila memenuhi syarat yang telah ditentukan.
Survei tersebut dilaksanakan langsung oleh WAKA I Bidang Pengumpulan Bpk. Drs. Amir Hamzah bersama WAKA II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Bpk. H. Ahmad Maulidin, S.Pd didampingi Kepala Pelaksana Bpk. Priguna, S.T.
BERITA16/07/2024 | Admin
Kantor Kementerian Agama Kab. Ogan Ilir dan BAZNAS Kab. Ogan Ilir Menggelar Agenda Santunan Akbar Lebaran Yatim
Ogan Ilir - Kantor Kemenag Kab. Ogan Ilir bersama BAZNAS Kab. Ogan Ilir menggelar agenda Santunan Akbar Lebaran Yatim di Aula Kantor Kemenag Kab. Ogan Ilir pada Selasa (16/07/2024).
Agenda ini dilaksanakan serentak secara nasional di seluruh Indonesia. Dalam agenda ini Kantor Kemenag Kab. Ogan Ilir dan BAZNAS Kab. Ogan Ilir menyalurkan 1000 paket untuk anak yatim yang ada di Kab. Ogan Ilir.
Pada agenda yang digelar di Kantor Kemenag Kab. Ogan Ilir dibagikan 709 paket untuk anak yatim. Sedangkan 291 paket lainnya dibagikan kepada anak yatim melalui Kantor Urusan Agama dan Madrasah di Kab. Ogan Ilir yg juga menggelar acara yang sama.
Dalam agenda ini dihadiri langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Kab. Ogan Ilir Bpk. H. M. Arkan Nurwahiddin, M.Pd beserta jajaran Kantor Kemenag Kab. Ogan Ilir.
Adapun BAZNAS Kab. Ogan Ilir dihadiri langsung oleh WAKA IV Bidang Sekretariat, SDM dan Umum Bpk. Suhaimi, S.Pd didampingi staf Fahrulian Gandi, S.H.
BERITA16/07/2024 | Admin
Audiensi Tindak Lanjut Kolaborasi BAZNAS Kab. Ogan Ilir Bersama Kejaksaan Negeri Ogan Ilir
Ogan Ilir - Pimpinan BAZNAS Kab. Ogan Ilir melaksanakan auidensi kolaboratif Kejaksaan Negeri Ogan Ilir. Audiensi ini dilaksanakan terkait tindak lanjut kolaborasi bersama dengan Kejaksaan Negeri Ogan Ilir pada Senin (15/07/2024).
Dalam audiensi ini diterima langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Ogan Ilir Bpk. E. Silalahi, S.H., M.H. bersama dengan Kasubagbin Kejaksaan Negeri Ogan Ilir Bpk. Rasidi, S.Kom., S.H., M.H.
Adapun Pimpinan BAZNAS yang hadir dalam audiensi ini Ketua BAZNAS Kab. Ogan Ilir Bpk. Drs. H. Sidharta, S.E, M.Si didampingi WAKA I Bidang Pengumpulan Bpk. Drs. Amir Hamzah bersama WAKA II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Bpk. H. Ahmad Maulidin, S.Pd, WAKA III Bidang Perencanaan, Keuangan dan Pelaporan Bpk. H. Azhari Adan, S.IP, M.Si dan WAKA IV Bidang Sekretariat, SDM dan Umum Bpk. Suhaimi, S.Pd beserta Kepala Pelaksana Bpk. Priguna, S.T.
BERITA15/07/2024 | Admin
Agenda Safari Jumat di Masjid Raudhatul Jannah Desa Arisan Deras Kec. Rantau Panjang
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H yang diwakili Wakil Bupati Ogan Ilir Bpk. H. Ardani, S.H, M.H. melaksanakan agenda safari jum'at di Masjid Raudhatul Jannah Desa Arisan Deras, Kec. Rantau Panjang. Dengan didampingi Asisten, Staf Ahli dan Forkopimda Ogan Ilir.
Dalam kegiatan safari jumat ini Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir menyerahkan bantuan uang sebesar 5 juta rupiah untuk Masjid Raudhatul Jannah Desa Arisan Deras, Kec. Rantau Panjang untuk memakmurkan dakwah pada masjid tersebut dan menyerahkan bantuan beras sebanyak 100 karung yang diberikan kepada mustahik yang bertempat tinggal di desa-desa yang berlokasi di Kec. Rantau Panjang.
Adapun Pimpinan BAZNAS Kab. Ogan Ilir dihadiri oleh Ketua BAZNAS Kab. Ogan Ilir Bpk. Drs. H. Sidharta, S.E, M.Si dengan didampingi Kepala Pelaksana Bpk. Priguna, S.T.
Hadir pula dalam acara safari jumat ini Camat beserta Perangkat Kec. Rantau Panjang, Kepala Desa beserta Perangkat Desa Arisan Deras dan Tokoh Agama.
BERITA12/07/2024 | Admin
Serah Terima Rumah Layak Huni Nomor 049 di Desa Tanjung Pule Kec. Indralaya Utara
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir menyerahkan Rumah Layak Huni (RLH) nomor 049 di Desa Tanjung Pule Kec. Indralaya Utara yang sebelumnya merupakan rumah tidak layak huni.
Dengan bantuan program rumah layak huni yang merupakan bentuk kepedulian Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir ini diharapkan para mustahik dapat menempati tempat tinggalnya dengan nyaman dan layak utamanya bagi rumah mustahik yang terdampak musibah kebakaran, roboh dan tidak layak huni.
Adapun serah terima rumah layak huni ini dilaksanakan langsung oleh WAKA I Bidang Pengumpulan Bpk. Drs. Amir Hamzah bersama WAKA IV Bidang Sekretariat, SDM dan Umum Bpk. Suhaimi, S.Pd. dengan didampingi Kepala Pelaksana Bpk. Priguna, S.T dan Staf Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Fahrulian Gandi, S.H.
Turut hadir dalam serah terima ini Kepala Desa Tanjung Pule Kec. Indralaya Utara beserta perangkat dan tokoh agama Desa Tanjung Pule.
BERITA10/07/2024 | Admin
Serah Terima 2 Rumah Layak Huni Kolaborasi Polres Ogan Ilir bersama BAZNAS Kab. Ogan Ilir di Desa Lubuk Sakti dan Desa Tebing Gerinting Selatan
Ogan Ilir - Serah terima rumah layak huni Kolaborasi Polres Ogan Ilir bersama BAZNAS Kab. Ogan Ilir di Desa Lubuk Sakti Kec. Indralaya dan Desa Tebing Gerinting Selatan Kec. Indralaya Selatan.
Bahwa program kolaborasi Polres Ogan Ilir bersama BAZNAS Kab. Ogan Ilir direalisasikan kepada 2 rumah milik mustahik yang berlokasi di Desa Lubuk Sakti Kec. Indralaya dan Desa Tebing Gerinting Selatan Kec. Indralaya Selatan. Proses pembangunan kedua rumah ini dimulai pada peringatan Hari Bhayangkara ke-78 kemarin. Pembangunan kedua rumah tersebut telah selesai dan telah diserahterimakan pada hari ini.
Dengan diserahkannya rumah yang merupakan program dari kolaborasi Polres Ogan Ilir bersama BAZNAS Kab. Ogan Ilir ini. Besar harapan terhadap mustahik yang rumahnya telah dilaksanakan perbaikan tersebut dapat tinggal secara layak dan nyaman.
Serah terima rumah ini diserahkan secara langsung oleh Kabag SDM Polres Ogan Ilir Bpk. Kompol Sigit Widodo, S.H., M.H bersama Kabag Logistik Polres Ogan Ilir Bpk. Kompol Sukamto, S.H.
Adapun serah terima ini dari BAZNAS Kab. Ogan Ilir diserahkan langsung oleh WAKA I Bidang Pengumpulan Bpk. Drs. Amir Hamzah bersama WAKA IV Bidang Sekretariat, SDM dan Umum Bpk. Suhaimi, S.Pd. dengan didampingi Kepala Pelaksana Bpk. Priguna, S.T dan Staf Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Fahrulian Gandi, S.H.
Turut hadir dalam serah terima ini Kepala Desa Lubuk Sakti Kec. Indralaya beserta perangkat dan Kepala Desa Tebing Gerinting Selatan Kec. Indralaya Selatan.
BERITA10/07/2024 | Admin
Ketua BAZNAS Kab. Ogan Ilir Mendampingi Wakil Bupati Ogan Ilir Meninjau dan Menyerahkan Bantuan Korban Musibah Kebakaran di Kel. Tanjung Raja Utara
Ogan Ilir - Ketua BAZNAS Kab. Ogan Ilir Bpk. Drs. H. Sidharta, S.E, M.Si mendampingi Wakil Bupati Ogan Ilir Bpk. H. Ardani, S.H,M.H meninjau lokasi mustahik terdampak musibah kebakaran di Kel. Tanjung Raja Utara Kec. Tanjung Raja.
Musibah kebakaran ini terjadi pada sekitar pukul 10.00 WIB pada hari Selasa (09/07/2024) yang menimpa kepada dua kepala keluarga yang lokasinya berdekatan.
Dalam hal ini Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir memberikan bantuan kepada dua mustahik yang merupakan kepala keluarga terdampak musibah kebakaran tersebut.
Adapun Ketua BAZNAS Kab. Ogan Ilir Bpk. Drs. H. Sidharta, S.E, M.Si dalam hal ini didampingi Kepala Pelaksana Bpk. Priguna, S.T.
BERITA10/07/2024 | Admin
BAZNAS Kab. Ogan Ilir Melaksanakan Survei Rumah Roboh di Desa Sakatiga Seberang Kec. Indralaya
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui Baznas Kabupaten Ogan Ilir melaksanakan survei rumah mustahik yang yang hampir roboh dikarenakan lapuk termakan usia.
Bahwa rumah mustahik yang hampir roboh ini berlokasi di Desa Sakatiga Seberang Kec. Indralaya. Survei ini dilaksanakan untuk memastikan kondisi rumah dan juga assesment terhadap keadaan rumah tersebut. Untuk nantinya rumah tersebut akan diberikan bantuan berupa bedah rumah sehingga rumah tersebut kembali layak untuk dihuni.
Survei tersebut dilaksanakan langsung oleh Ketua BAZNAS Kab. Ogan Ilir Bpk. Drs. H. Sidharta, S.E, M.Si didampingi WAKA I Bidang Pengumpulan Bpk. Drs. Amir Hamzah bersama WAKA II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Bpk. H. Ahmad Maulidin, S.Pd dan WAKA III Bidang Perencanaan, Keuangan dan Pelaporan Bpk. H. Azhari Adan, S.IP, M.Si.
Dalam survei ini juga dihadiri Camat Kec. Indralaya dab Kepala Desa Sakatiga Seberang Kec. Indralaya beserta perangkat dan jajaran.
BERITA09/07/2024 | Admin
Serah Terima 3 Rumah Layak Huni Nomor 046 Hingga 048 di Wilayah Kec. Indralaya, Kec. Indralaya Selatan dan Kec. Payaraman
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir menyerahkan 3 Rumah Layak Huni (RLH) dari nomor 046 hingga nomor 048 di wilayah Kec. Indralaya, Kec. Indralaya Selatan dan Kec. Payaraman yang sebelumnya merupakan rumah roboh dan tidak layak huni.
Bahwa ketiga rumah tersebut satu rumah berlokasi di Desa Tanjung Sejaro Kec. Indralaya yang sebelumnya merupakan rumah roboh, satu rumah berlokasi di Desa Sukaraja Lama Kec. Indralaya Selatan yang sebelumnya rumah tidak layak huni dan satu rumah berlokasi di Desa Serikembang I Kec. Payaraman yang mendapatkan program rehab rumah.
Dengan bantuan program rumah layak huni yang merupakan bentuk kepedulian Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir ini diharapkan para mustahik dapat menempati tempat tinggalnya dengan nyaman dan layak utamanya bagi rumah mustahik yang terdampak musibah kebakaran, roboh dan tidak layak huni.
Adapun serah terima rumah layak huni ini dilaksanakan langsung oleh WAKA II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Bpk. H. Ahmad Maulidin, S.Pd bersama WAKA III Bidang Perencanaan, Keuangan dan Pelaporan Bpk. H. Azhari Adan, S.IP, M.Si dengan didampingi Kepala Pelaksana Bpk. Priguna, S.T.
BERITA08/07/2024 | Admin
BAZNAS Kab. Ogan Ilir Melaksanakan Penyerahan Bantuan Kepada Masjid Riyadus Sholihin Komplek Pemda Lama Kab. Ogan Ilir
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui Baznas Kabupaten Ogan Ilir menyerahkan Bantuan Masjid.
Bantuan Masjid ini diberikan kepada Masjid Riyadus Sholihin Komplek Pemda Lama Kab. Ogan Ilir. Bantuan ini disalurkan untuk memakmurkan dakwah pada masjid tersebut.
Adapun penyerahan tersebut diserahkan oleh WAKA IV Bidang Sekretariat, SDM dan Umum BAZNAS Kab. Ogan Ilir Bpk. Suhaimi, S.Pd.
BERITA05/07/2024 | Admin
Agenda Safari Jumat di Masjid At-Taqwa Desa Sungai Lebung Ulu Kec. Pemulutan Selatan
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H yang diwakili Wakil Bupati Ogan Ilir Bpk. H. Ardani, S.H, M.H. melaksanakan agenda safari jum'at di Masjid At-Taqwa Desa Sungai Lebung Ulu, Kec. Pemulutan Selatan. Dengan didampingi Asisten, Staf Ahli dan Forkopimda Ogan Ilir.
Dalam kegiatan safari jumat ini Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir menyerahkan bantuan uang sebesar 5 juta rupiah untuk Masjid At-Taqwa Desa Sungai Lebung Ulu untuk memakmurkan dakwah pada masjid tersebut dan menyerahkan bantuan beras sebanyak 100 karung yang diberikan kepada mustahik yang bertempat tinggal di desa-desa yang berlokasi di Kec. Pemulutan Selatan.
Adapun Pimpinan BAZNAS Kab. Ogan Ilir dihadiri oleh WAKA I Bidang Pengumpulan Bpk. Drs. Amir Hamzah bersama WAKA II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Bpk. H. Ahmad Maulidin, S.Pd didampingi Staf Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan M. Yusrik, S.E.
Hadir pula dalam acara safari jumat ini Camat beserta Perangkat Kec. Pemulutan Selatan, Kepala Desa beserta Perangkat Desa Sungai Lebung Ulu dan Tokoh Agama.
BERITA05/07/2024 | Admin
BAZNAS Kab. Ogan Ilir Melaksanakan Penyerahan Bantuan Biaya Kesehatan Kepada Mustahik
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui Baznas Kabupaten Ogan Ilir menyerahkan Bantuan Biaya Kesehatan kepada mustahik.
Bantuan biaya berobat (kesehatan) ini diberikan kepada mustahik yang sedang menjalani pengobatan namun terkendala dalam pembiayaan proses berobatnya. Sehingga mustahik tersebut sangat layak untuk dibantu dalam hal meringankan pembiyaan proses berobatnya.
Adapun penyerahan tersebut diserahkan oleh WAKA IV Bidang Sekretariat, SDM dan Umum BAZNAS Kab. Ogan Ilir Bpk. Suhaimi, S.Pd.
BERITA04/07/2024 | Admin
Serah Terima Rumah Layak Huni dan Rehab Rumah Tahfidz Kolaborasi Polres Ogan Ilir bersama BAZNAS Kab. Ogan Ilir di Kel. Timbangan, Kec. Indralaya Utara
Ogan Ilir - Serah terima rumah layak huni dan rehab rumah tahfidz Kolaborasi Polres Ogan Ilir bersama BAZNAS Kab. Ogan Ilir di Kelurahan Timbangan, Kec. Indralaya Utara.
Bahwa program kolaborasi Polres Ogan Ilir bersama BAZNAS Kab. Ogan Ilir direalisasikan kepada rumah milik mustahik yang ada di Kel. Timbangan Kec. Indralaya Utara yang sebelumnya merupakan rumah tidak layak huni. Juga dilakukan rehab terhadap rumah tahfidz Hamalatul Qur'an di Kel. Timbangan Kec. Indralaya Utara.
Dengan diserahkannya rumah dan rumah tahfidz yang merupakan program dari kolaborasi Polres Ogan Ilir bersama BAZNAS Kab. Ogan Ilir ini. Besar harapan terhadap mustahik yang rumahnya telah dilaksanakan perbaikan tersebut dapat tinggal secara layak dan nyaman. Serta dengan perbaikan yang telah dilaksanakan terhadap rumah tahfidz tersebut harapannya kegiatan belajar al-Qur'an dapat berjalan dengan lancar dan dapat bertambah lagi santri yang belajar di rumah tahfidz tersebut.
Adapun serah terima ini dari BAZNAS Kab. Ogan Ilir diserahkan langsung oleh WAKA I Bidang Pengumpulan Bpk. Drs. Amir Hamzah bersama WAKA II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Bpk. H. Ahmad Maulidin, S.Pd dan WAKA IV Bidang Sekretariat, SDM dan Umum Bpk. Suhaimi, S.Pd.
BERITA28/06/2024 | Admin
Serah Terima Rumah Layak Huni Nomor 045 di Desa Lubuk Segonang Kec. Kandis
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir menyerahkan Rumah Layak Huni (RLH) nomor 045 di Desa Lubuk Segonang Kec. Kandis.
Dengan bantuan program rumah layak huni yang telah direalisasikan ini yang mana merupakan bentuk kepedulian Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir.
Diharapkan setelah diresmikannya rumah ini mustahik pemilik rumah dapat menempati tempat tinggalnya dengan nyaman dan layak.
Adapun serah terima rumah layak huni ini dilaksanakan langsung oleh WAKA I Bidang Pengumpulan Bpk. Drs. Amir Hamzah bersama WAKA II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Bpk. H. Ahmad Maulidin, S.Pd dan WAKA IV Bidang Sekretariat, SDM dan Umum Bpk. Suhaimi, S.Pd.
BERITA28/06/2024 | Admin
Serah Terima Rumah Layak Huni Nomor 039 Hingga 042 di Wilayah Kec. Payaraman, Kec. Lubuk Keliat dan Kec. Pemulutan
Ogan Ilir - Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir menyerahkan 4 Rumah Layak Huni (RLH) dari nomor ke-039 sampai nomor ke-042 di wilayah Kec. Payaraman, Kec. Lubuk Keliat dan Kec. Pemulutan yang sebelumnya merupakan rumah terdampak kebakaran, tidak layak huni dan roboh.
Bahwa keempat rumah tersebut satu rumah berlokasi di Desa Rengas II Kec. Payaraman yang sebelumnya rumah terdampak kebakaran, satu rumah berlokasi di Desa Ulak Kembahang Kec. Lubuk Keliat yang sebelumnya rumah tidak layak huni dan dua rumah berlokasi di Desa Aurstanding Kec. Pemulutan yang sebelumnya rumah roboh.
Dengan bantuan program rumah layak huni yang merupakan bentuk kepedulian Bupati Ogan Ilir Bpk. Panca Wijaya Akbar, S.H melalui BAZNAS Kab. Ogan Ilir ini diharapkan para mustahik dapat menempati tempat tinggalnya dengan nyaman dan layak utamanya bagi rumah mustahik yang terdampak musibah kebakaran, roboh dan tidak layak huni.
Adapun serah terima rumah layak huni ini dilaksanakan langsung oleh WAKA II Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Bpk. H. Ahmad Maulidin, S.Pd bersama WAKA III Bidang Perencanaan, Keuangan dan Pelaporan Bpk. H. Azhari Adan, S.IP, M.Si dengan didampingi Kepala Pelaksana Bpk. Priguna, S.T dan Staf Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan M. Yusrik, S.E.
BERITA27/06/2024 | Admin

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
Info Rekening Zakat
